Ciee ciee baju baru ya? eits jangan langsung dipakai ya, sebaiknya dicuci dulu karna banyak bahaya yang bisa ditimbulkan dari baju baru tanpa dicuci. Berikut penjelasannya;
Memicu alergi
Pentingnya baju baru harus dicuci adalah untuk menghilangkan zat pewarna tambahan, karna sebagaian besar kain diwarnai dengan pewarna azo-anilin. Pewarna ini dapat menyebabkan reaksi alergi kulit apalagi pada anak-anak. Akan menimbulkan ruam, gatal-gatal hingga radang jika alergi semakin parah.
Terinfeksi bakteri dan jamur
Mulai dari proses pembuatan di pabrik, penyimpanan gudang sampai etalase toko sudah tentu baju baru rentan terkena bakteri, kutu dan jamur. Belum lagi kalau sampai baju dicoba banyak calon pembeli yang gagal beli wah bisa terkena penyakit kulit kamu atuh seperti panu, kurap, kadas atau yang paling sadis penyakit herpes.
Iritasi kulit
Untuk meningkatkan kualitas warna dan tekstur maka pakaian baru di beri lapisan kimia seperti resin Urea-formaldehida. Jika kulit kamu termasuk kulit sensitif maka akan menyebabkan iritasi kulit dan ruam kemerah-merahan.
Teruss kenapa zat ini harus digunakan sih bukan dibuang aja? karna untuk menghindari pakaian yang baru diproduksi menjadi berkerut alias kusut, jadi gitu gaess 😀