5 Kriteria makanan sehat menurut ahli gizi

Kriteria makanan sehat adalah makanan yang memberikan nutrisi baik untuk kebutuhan tubuh kita. Hal tersebut bertujuan untuk menjaga kesehatan, memberikan energi, dan membuat tubuh terasa lebih baik. Itu artinya, nutrisi merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk tubuh manusia. Dengan mengonsumsi makanan sehat, akan membantu kita dalam menjaga kesehatan tubuh.

Kriteria makanan sehat apa sajakah menurut para ahli gizi

Para ahli gizi tentu memiliki kriteria makanan sehat sesuai dengan rekomendasi dari organisasi kesehatan dunia. Dulu, kita hanya mengetahui bahwa makanan sehat terdiri dari empat sehat lima sempurna. Yaitu sayur, buah, daging, susu, dan biji-bijian.

Perlu Anda ketahui bahwa makanan sehat harus memenuhi kebutuhan gizi, dari mulai makro hingga mikro. Gizi makro terdiri dari karbohidrat, lemak, dan protein. Sedangkan gizi mikro terdiri dari mineral dan aneka vitamin. Masing-masing gizi berperan penting untuk kesehatan tubuh kita.

Kriteria makanan sehat

Berikut 5 kriteria makanan sehat yang sering tidak diperhatikan:

1. Rendah gula

Gula adalah sumber energi yang dibutuhkan oleh tubuh manusia. Namun, sebuah penelitian mengungkapkan bahwa gula tambahan berpotensi merusak kesehatan. Jika terlalu banyak mengonsumsi gula, maka akan meningkatkan risiko seseorang menderita diabetes dan penyakit jantung. Adapun batasan konsumsi gula setiap harinya yaitu tidak lebih dari 50 gram atau setara dengan 4 sendok makan.

Akan lebih baik lagi, Anda cukup mendapatkan asupan gula dari buah-buahan. Sebab, di dalam buah, ada kandungan gula alami. Sehingga Anda tidak perlu mengonsumsi gula tambahan lagi.

2. Rendah garam

Garam memiliki kandungan sodium dan natrium. Dalam jumlah sedikit, garam dibutuhkan tubuh untuk mengatur kandungan air. Apabila berlebihan, maka garam bisa menyebabkan hipertensi dan stroke. Batasan konsumsi garam dalam sehari yaitu tidak lebih dari 2.000 mg atau setara dengan 1 sendok teh saja.

Apabila terlalu banyak mengonsumsi garam, maka akan mengakibatkan tekanan darah tinggi. Hal tersebut berisiko menyebabkan masalah pada kesehatan jantung. Umumnya, sebagian besar garam yang Anda peroleh adalah dari makanan olahan.

3. Rendah lemak

Kriteria makanan sehat berikutnya dianjurkan untuk rendah lemak ketika mengkonsumsinya. Lemak merupakan salah satu asupan yang diperlukan oleh tubuh sebagai cadangan energi. Akan tetapi, lemak yang dikonsumsi dalam jumlah berlebih bisa meningkatkan risiko penyakit jantung.

Jenis lemak ada dua, yaitu yang berbentuk padat dan cair. Biasanya, lemak paling banyak ditemui di makanan yang diolah dengan cara digoreng.

Perlu Anda pahami, bahwa tidak semua lemak itu jahat atau buruk untuk tubuh. Lemak yang perlu dibatasi konsumsinya adalah lemak jenuh dan juga lemak trans. Lemak ini biasanya ditemukan pada makanan olahan.

Sedangkan lemak tak jenuh dibutuhkan oleh tubuh dan bermanfaat bagi kesehatan. Batasan konsumsi lemak dalam sehari yaitu 67 gram atau setara dengan 5 sendok makan.

4. Bebas GMO (Genetically Modified Organism)

Kriteria makanan sehat selanjutnya adalah bebas GMO (genetically modified organism). Dimana makanan yang kita konsumsi bebas dari rekayasa genetik. Oleh karena itu, penting untuk selalu membaca komposisi pada kemasan makanan. Supaya kita mengetahui apakah makanan tersebut terbuat dari bibit GMO atau tidak.

5. Makanan sehat harus bersih serta diolah dengan benar

Makanan yang dibuat dengan bahan berkualitas bisa rusak apabila tidak diolah dengan benar. Jadi, makanan yang sehat adalah makanan yang cara mengolahnya sesuai dengan standar kesehatan.

Untuk mendapatkan makanan yang sehat, Anda bisa memilih makanan yang masih segar. Entah itu makanan nabati atau hewani. Kemudian, ketika Anda memasak di rumah, Anda perlu memperhatikan caranya. Misalnya, sayuran yang Anda olah sebaiknya tidak dimasak terlalu lama.

Supaya kandungan nutrisi yang ada di dalamnya tidak rusak. Untuk mengurangi kadar lemak, sebaiknya makanan tidak diolah dengan cara digoreng.

Setelah mengetahui kriteria makanan sehat, maka langkah selanjutnya adalah memulainya. Anda bisa mulai mengonsumsi makanan sehat dengan melihat panduan cara mengolah makanan sehat di berbagai media. Salah satunya di website mahasugih.com ini.

Perlu Anda catat, bahwa kesehatan merupakan investasi masa depan yang sangat diperlukan. Sebab, kesehatan akan berpengaruh besar pada kehidupan semua orang. Jika Anda tetap sehat hingga masa tua. Maka Anda akan tetap produktif meski sudah berumur. Selamat menerapkan pola hidup sehat.